Sosialisasi Pendidikan Pemilih Untuk Organisasi Masyarakat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII)
Anggota KPU Provinsi Gorontalo Risan Pakaya bersama Roy Hamrain membuka acara Sosialisasi Pendidikan Pemilih Untuk Organisasi Masyarakat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota bertempat Cafe Break Off Limboto Kabupaten Gorontalo, selasa (29/10/2024). Dalam sambutanya Risan mengatakan bahwa dalam rangka untuk meningkatkan partisipasi masyarakat di Provinsi Gorontalo bukanlah tanggung jawab KPU semata, melainkan juga tanggungjawab rekan-rekan mahasiswa dan kita semua. Olehnya ia berharap agar mahasiswa bisa mengambil peran sebagai kontrol sosial dalam demokrasi di daerah ini. Di hadapan mahasiswa kader PMII, Anggota KPU Provinsi Gorontalo Roy Hamrain juga dalam kegiatan sosialisasi ini mengatakan bahwa dalam suatu perhelatan Pemilu dan Pilkada peran mahasiswa sangatlah penting karna mahasiswa dapat mengambil peran partisipasi dalam demokrasi dengan memilih langsung pemimpin kita serta juga dapat melakukan fungsi-fungsi kritik kepada penyelenggara dan pemerintah sebab semakin tinggi partisipasi masyarakat, maka semakin tinggi pula legitimasi kepemimpinan para pemimpin ketika terpilih. Salah satu strategi untuk menigkatkan angka pertisipasi masyarakat di Provisi Gorontalo pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 ini, KPU Provinsi Gorontalo lakukan sosialisasi tahapan pemilihan dengan menyasar kalangan mahasiswa yang tergabung didalamnya terdapat organisasi kemasyarakatan dengan harapan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada tahun 2024. Turut hadir dalam kegiatan ini pejabat Eselon III dan IV di lingkungan KPU Provinsi Gorontalo
Selengkapnya